- Back to Home »
- Artikel tentang Server Client
Posted by : ,
Kamis, 20 Juli 2017
Di blog ini saya akan menjelaskan tentang apa itu Perbedaan Server
dan Client, dan bagaimana pengaturan IP address antara Server dan Client
Pertama - tama saya akan menjelaskan apa itu Server dan Client
Client adalah komputer, gadged, ponsel, dll yang digunakan user untuk mengakses penyedia layanan (server). Komputer client berisi aplikasi / software untuk mengakses data dari server. Aplikasi yang termasuk aplikasi client misalnya browser (firefox, opera, IE, dll) sebagai client layanan web / HTTP, SQLyog, SQLFront, dan PHPMyAdmin merupakan aplikasi client untuk server database.
Server
Server / penyedia layanan merupakan gabungan hardware dan software (komputer) yang didesain untuk menjadi pusat data, informasi, atau layanan lainnya. Server ada berbagai macam, misalkan server database (Mysql, Oracle, PostgreSQL), bind merupakan server dari layanan Domain Name System, dll.
Pada umumnya, minsend masyarakat menganggap server itu harus gede dan canggih. Server, pada dasarnya adalah software saja atau didukung dengan hardware. Ada hardware komputer yang memang spesifikasi untuk server. Akan tetapi, kadang kita menginstall software yang berfungsi sebagai server (Mysql, apache, bind, dll) dalam komputer / laptop yang notabene bukan "server" dari segi hardware. Tapi itu sah-sah saja.
Sumber :http://apasihbedanya.blogspot.co.id/2013/06/apa-sih-bedanya-client-dan-server.html
Cara mengatur IP Adress antara Server dan Client agar bisa terhubung
Disini saya menggunakan Jaringan LAN sebagai contoh
Berikut cara setting IP Komputer server Terhubung ke Client melalui jaringan LAN
Pada Wiindows klik Start => Settings => Control Panel
Selanjutnya pada Contro Panel pilih Network Connections
Maka akan muncul tampilah seperti gambar di atas ini. Klik kanan Local Area Connection dan pilih Properties
Kemudian Pilih Internet Protocol (TCP/IP) dan klik Properties
Pilih USE THE FOLLOWING IP ADDRESS dan isi alamat IP dengan IP kita
IP Address: isi dengan IP address kita (contoh 192.168.2.50)
Untuk Subnet Mask harus sama yaitu pada default : 255.255.255.0
Pilih USE THE FOLLOEING DNS SERVER ADDRESSES
Isi kolom Preferred DNS Server dan Kolom Alternate DNS sever dan Klik OK
Kemudian kita pindah ke komputer client dan setting komputer client. pada dasarnya cara menyesting IP client dan IP Server itu sama, cuma beda pada pengisian IP saja.
Ulangi langkah langkah di atas, jika sudah pada pengisian IP Address ganti IP address 192.168.2.50 dengan 192.168.2.1
Lihat gambar dibawah ini
Komputer Client nomer Satu isi IP Address dengan 192.168.2.1 dan Klik OK
Komputer 2 => IP Address : 192.168.1.2
Komputer 3 => IP Address : 192.168.1.3 dan seterusnya
Dan lihat hasilnya koneksi internet sudah terhubung antar komputer sever dan komputer clinet.